Pelantikan dan mutasi pejabat adalah bagian yang rutin atau bagian yang biasa dilakukan dalam kehidupan organisasi dalam rangka peningkatan kapasitas kelembagaan.Pelantikan seperti ini selalu dapat dilihat dari kacamata sehatnya organisasi dan dari kacamata pengembangan karier.Tetapi tentu yang paling utama adalah pelantikan dilakukan dengan beberapa alasan untuk meningkatkan kinerja kita, meningkatkan kinerja organisasi dan meningkatkan sumbangsih kita bagi peningkatan derajat kesehatan masyarakat sambil juga tentu untuk pengembangan karier bagi pejabat yang dilantik.
Demikian disampaikan Direktur Jenderal Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia Prof. dr. Tjandra Yoga Aditama, SpP(K), MARS, DTM&H, DTCE, saat menyampaikan kata sambutan beserta arahannya yang sekaligus memimpin Pelantikan Pejabat Eselon III dan IV di Lingkungan Ditjen PP dan PL Kemenkes RI, pada 5 Juni 2013 di Kantor Ditjen PP dan PL Jakarta Pusat.
Pejabat yang di lantik pada pelantikan tersebut sebanyak 67 pejabat yang terdiri dari 27 pejabat Eselon III dan 40 pejabat Eselon IV di Lingkungan Ditjen PP dan PL Kemenkes RI. Baca lebih banyak .....
Untuk Pejabat yang dilantik di Lingkungan Kerja Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas 1 Tanjung Priok, Untuk Eselon III, adalah :
- Soetji Lestari Yoelihartini, S.Kom, M.Kes sebagai Kepala Bagian Tata Usaha menggantikan Drs. Wilpren Gultom, MM.
- Brata Sugema, SKM, M.Si sebagai Kepala Bidang Pengendalian Risiko Lingkungan menggantikan Dra. Diah Lestari, MKM
Sedangkan untuk Eselon IV, adalah :
- Dewi Dyah Palupi, SKM sebagai Kepala Sub Bagian Program dan Laporan, Bagian Tata Usaha menggantikan Soetji Lestari Yoelihartini, S.Kom.
Sedangkan pelaksanaan Serah Terima Jabatan (Sertijab) di KKP Kelas 1 Tanjung Priok pada tanggal 19 Juli 2013 yang disaksikan oleh Bapak NANDIPINTA,SKM, M.Epid selaku Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas 1 tanjung Priok dengan pejabat lainya dan staf pegawai. Pelaksanaaan Sertijab dilakukan dengan penyerahaan tugas dan tanda tangan penyerahan.
Photo pelaksanaan Sertijab bisa dilihat dibawah ini, untuk melihat lebih banyak silahkan klik Full Photo
0 komentar:
Posting Komentar